Dompet Sosial Al Uswah (DSU) Tuban yang bergerak dalam misi berbakti sosial kemasyarakatan di Tuban. Berbagai hal telah dilewati dengan penuh keikhlasan. Setiap program kemasyarakatan telah dihimpun dan dilaksanakan oleh tim. Partisipasi dari donatur dan relawan tak bisa dipungkiri telah menyukseskan setiap programnya. Sejak adanya wabah Covid-19 Maret silam, DSU dan tim relawan serta masyarakat bahu membahu untuk mencegah penyebarannya.
DSU bulan kemarin telah membuka donasi bagi terdampak Covid-19. Adapun donasi yang telah masuk ke DSU Tuban kami kelola dan salurkan ke penerima manfaat secara adil dan tranparan. Kami mempunyai tanggungjawab sosial dan misi keterbukaan informasi ke public sebagai wujud komitmen.
Di tengah pandemi ini, tim DSU tak berhenti terus berpacu dalam melaksanakan program kemasyarakatan. Tim selalu aktif melakukan kegiatan social, baik edukasi, hingga pemanfaatan bantuan bagi penerima manfaat.
Ayah/bunda dan sahabat DSU yang mulia. Berikut laporan update tanggap bencana pandemi Covid-19. Yang telah terhimpun dan telah disalurkan oleh tim DSU Tuban. Kami tampilkan dalam bentuk grafis di bawah ini.

Pelaporan kami sampaikan dalam bentuk global. Adapun jika berkenan informasi lengkap, bisa ke kantor DSU Tuban.
Terima kasih banyak kepada yang sudah mempercayakan donasinya, bagi yang belum sempat dan sangat ingin berdonasi kesempatan masih kami terus buka untuk panjenengan semuanya.
Boleh via transfer, atau mungkin sekali waktu pengen datang ke kantor atau mungkin juga sibuk minta jemput donasi insyaallah kami juga siap. Bismillah tentunya kami menjalankan aktivitas ini dengan tetap memperhatikan protokol kesehatan Covid-19.
Jika ada sahabat-sahabat sekalian berkenan berpatisipasi dalam kegiatan sosial kami, silakan chat di nomor di bawah ini!

0 Comments