Sebanyak 239 siswa TKIT Al Uswah Tuban mengikuti acara gerakan gemar makan ikan di halaman sekolah, Jumat (14/2). Anak-anak ini tampak antusias dan didampingi oleh ustazahnya. Antusias yang tinggi sudah terlihat saat membakar ikan di halaman sekolah. Ustazah dan siswa membakar ikan bersama-sama.
Setelah dibakar ikannya, disajikan bersama-sama di daun pisang memanjang. Ikan yang telah matang, dibagi setiap siswa untuk dinikmati bersama. Acara ini merupakan bagian dari puncak tema hasil alam dengan sub tema hasil laut.
Diketahui bersama bahwa Indonesia merupakan negara maritim yang terbagi atas pulau-pulau dan sebagian wilayahnya merupakan perairan yang cukup luas. Potensi yang cukup luas terdapat di laut Indonesia berupa sumber daya alam yang melimpah, termasuk di dalamnya terdapat banyak spesies ikan khususnya ikan yang dapat dikonsumsi. Oleh sebab itu, seharusnya sektor perikanan memiliki peluang yang cukup besar untuk dapat berkembang.

Siswa diajari membakar ikan oleh ustazah (Foto: Admin/2020)
Ikan tentunya dapat memenuhi kebutuhan protein penduduk Indonesia dengan optimal. Termasuk membantu pertumbuhan siswa di seluruh tanah air. Namun, kita mengetahui bahwasannya penduduk indonesia memiliki tingkat konsumsi ikan yang masih dikategorikan rendah bahkan di kawasan Asia Tenggara Indonesia masih kalah dari Singapura dan Malaysia apalagi jika dibandingkan dengan Jepang dan Korea. Rendahnya konsumsi ikan perkapita penduduk di indonesia berbanding terbalik dengan wilayahnya yang kaya akan sumber protein nabati ini.
Menurut Kepala TKIT Al Uswah, ikan sebagai sumber protein, sebagai sumber pangan, ikan memiliki kandungan gizi yang sangat baik seperti protein sebagai sumber pertumbuhan anak. Banyak kandungan yang ada di ikan.
“Kami berupaya mendorong anak-anak untuk gemar makan ikan. Dimulai dari sekolah dan semoga mampu diterapkan di rumah masing-masing.” Katanya.

Siswa saat praktik membakar ikan laut (Foto: Admin/2020)
Ikan sebagai bahan makanan yang mengandung protein tinggi dan mengandung asam amino essensial yang diperlukan oleh tubuh.
Upaya meningkatkan gizi anak dan masyarakat Indonesia serta minat untuk mengkonsumsi ikan perlu terus ditingkatkan, karena ikan diharapkan menjadi salah satu sumber protein utama dalam pola konsumsi dan budaya masyarakat Indonesia.
Menilik hal tersebut, pelaksanaan Gerakan Memasyarakatkan Makan Ikan (GEMARIKAN) tidak hanya merupakan tugas dari Kementerian Kelautan dan Perikanan namun juga tugas bersama antar instansi terkait karena dengan meningkatnya tingkat konsumsi ikan masyarakat Indonesia akan turut mendukung pemerintah dalam mempersiapkan generasi muda yang berkualitas.
Tingkat konsumsi makan ikan yang kecil dapat mempengaruhi keberlangsungan industri pengolahan ikan dan kesejahteraan nelayan.

Siswa saat praktik membakar ikan laut didampingi ustzahnya (Foto: Admin/2020)
Ikan memiliki gizi, mineral, nutrisi dan vitamin sehingga dipercaya memberikan berbagai manfaat kesehatan dari otak hingga jantung bagi yang gemar mengkonsumsinya. Mengkonsumsi ikan secara benar, baik dari segi memilih jenis ikan dan mengolahnya dapat mendatangkan manfaat secara maksimal dalam mencegah beberapa penyakit.
0 Comments